Sabtu, 20 April 2024, 19:36
Home / JAWA TENGAH / DEMI KELESTARIAN CAGAR BUDAYA CANDI BOROBUDUR, SAAT INI ARCA BUDHA DALAM STUPA TAK BOLEH DISENTUH

DEMI KELESTARIAN CAGAR BUDAYA CANDI BOROBUDUR, SAAT INI ARCA BUDHA DALAM STUPA TAK BOLEH DISENTUH

WAGATABERITA.COM – MAGELANG. Candi borobudur merupakan salah satu warisan budaya Indonesia yang dikenal hingga ke seluruh dunia, terletak di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Candi Budha terbesar didunia ini dianggap sebagai salah satu keajaiban dunia.

Candi yang diyakini sebagai peninggalan kerajaan Dinasti Syailendra terdapat banyak sekali misteri Candi Borobudur yang belum terkuak.

Candi diperkirakan dibangun pada tahun 750 masehi oleh kerajaan syailendra yang pada waktu itu menganut agama Budha, dianggap sangat misterius karena manusia pada saat itu belum mengenal perhitungan arsitektur yang tinggi tetapi borobudur dibangun perhitungan arsitektur yang canggih/tinggi.

Candi Borobudur memiliki 72 stupa yang berbentuk lonceng ajaib, Stupa terbesar terletak di puncak Candi sementara yang lain mengelilingi stupa hingga kebawah.

Stupa – Stupa Candi Borobudur. Sumber Foto : Juliman

Dalam Stupa kecil berlubang terdapat arca Buddha duduk bersila dalam posisi teratai serta menampilkan mudra atau sikap tangan simbolis tertentu, untuk saat ini terdapat banyak Arca yang telah rusak karena dicuri dan lain – lain.

Tetapi hal tersebut tak mengurangi kepercayaan umat Budha khususnya pada saat berkunjung ke Borobudur. Umat pada umum nya melakukan ritual membaca doa memutari candi dan memasukkan tangan kedalam lubang Stupa untuk menyentuh arca Sang Budha agar mendapat berkah, seperti kepercayaan yang di yakini hingga selama ini.

Lokasi Candi Borobudur. Sumber Foto : Juliman

Tetapi sayangnya untuk saat ini pengunjung termasuk umat Budha sekalipun tak dapat lagi memasukkan tangan kedalam Stupa berlubang untuk menyentuh Arca Budaha di dalamnya karena dilarang, Sabtu (23/09/2017).

“Sudah dilarang Pak, Arca Budha sudah tak dapat di sentuh, pengunjung sudah tak boleh memasukkan tangannya kedalam Arca, sudah dibuat aturannya, demi kelestarian nya Pak biar tidak rusak” kata salah satu petugas keamanan yang menjaga area Candi kepada tim redaksi wagataberita.com saat mengunjungi Candi. (Juliman)

Check Also

RELAWAN SOGAN BAKSOS KORBAN KEBAKARAN KENDAL

WAGATABERITA.COM – KENDAL. Kebakaran terjadi di Desa Wonodari Kecamatan Plantungan Kendal Senin 11