Kamis, 18 April 2024, 8:21
Home / ENTERTAINMENT / EVENT / LUDRUK MILENIAL SUKSES DIGELAR SEMUA BERHARAP BUDAYA JATIM INI WAJIB DILESTARIKAN

LUDRUK MILENIAL SUKSES DIGELAR SEMUA BERHARAP BUDAYA JATIM INI WAJIB DILESTARIKAN

WAGATABERITA.COM – SURABAYA. Pentas Ludruk Millenial, yang dilaksanakan hari Minggu (28/04/2019) bertajuk “Aladdin Negeri 1001 malam di Surabaya” berlangsung sesuai harapan pelaksana kegiatan yakni Dosen dan Mahasiswa Magister Management Universitas Airlangga yang berkolaborasi dengan Sanggar Irama Budaya Sinar Nusantara.

Pentas yang dimulai sejak pagi itu diawali dengan pentas Ludruk anak – anak diteruskan dengan tari Remo dilanjutkan pentas dagelan antara Cak Kartolo bersama Cak sabil dan salah satu Dosen Universitas Airlangga Cak Jalal tampil sangat memukau penonton dan pertunjukan selanjutnya dilakukan pentas Ludruk yang sangat berkualitas di perankan para Mahasiswa Unair.

Pentas ini juga dihadiri oleh Indah Kurnia selaku anggota DPR RI komisi XI yang juga pembina dari Sanggar Irama Budaya Sinar Nusantara. Selaku Anggota DPR RI, Indah Kurnia memberi warna tersendiri dalam kegiatan yang dihadiri ratusan orang ini dengan bertempat di Aula Fajar Notonegoro, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Airlangga, Surabaya.

Firman, salah satu Master of Ceremony kegiatan tersebut mengatakan, “Tidak benar issu yang menyatakan bahwa Ludruk tidak digemari oleh generasi Millenial saat ini, ini terbukti dengan jumlah peserta yang cukup banyak hadir untuk menyaksikan pertunjukan Ludruk ini,” ucapnya.

Di tempat terpisah, Indah Kurnia, anggota DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan juga mengungkapkan hal yang senada, “Saya sangat menggemari Ludruk, namun terlepas dari hal tersebut, pementasan kali ini, sangat berkualitas, dan saya berharap kepada Pemerintah Kota Surabaya dan Pemerintah Provinsi Jawa Timur, agar dapat menjaga Ludruk ini, karena diakui atau tidak, Kesenian Ludruk ini adalah kesenian yang asli milik Jawa Timur,” terangnya.

Seperti halnya, harapan Cak Kartolo, salah satu tokoh Ludruk Nasional, yang ditemui di luar ruangan acara, mengungkapkan “Ludruk adalah ciri khas masyarakat Jawa Timur, dan hal ini membutuhkan perhatian dari berbagai fihak untuk melestarikannya,” ungkapnya dalam bahasa Jawa. (Red)

Check Also

BEGINI KEGIATAN WISUDA UNSURI TAHUN 2023

WAGATABERITA.COM – SURABAYA. Universitas Sunan Giri Surabaya Jl. Brigjend Katamso Sidoarjo berhasil