Kamis, 18 April 2024, 8:45
Home / NEWS / ANGGARAN SANGGAR SENI TAK TURUN INDAH KURNIA ENGGAN TANGGAPI PERTANYAAN WARTAWAN

ANGGARAN SANGGAR SENI TAK TURUN INDAH KURNIA ENGGAN TANGGAPI PERTANYAAN WARTAWAN

WAGATABERITA.COM – SURABAYA. Pertunjukan Ludruk, salah satu Budaya kebanggaan Jawa Timur yang dipentaskan oleh Mahasiswa Magister Manegement Universitas Airlangga berkoraborasi dengan Sanggar Seni Irama Budaya Sinar Nusantara di Aula Fakultas Ekonomi dan bisnis Kampus B Unair mengundang perhatian Indah Kurnia selaku Anggota DPR RI Komisi XI dari Fraksi PDIP pada hari minggu (28/04/2019).

Di temui oleh awak media, di lokasi pementasan, perempuan yang sedang mengikuti Pileg yang pada perhitungan sementara menempati urutan ketiga pada pemilu Legislatif DPR RI di PDI Perjuangan yang baru – baru ini dilakukan, mengemukakan “Saya ini kelahiran Surabaya, sejak kecil saya sudah mencintai Ludruk sebagai sebuah kesenian dan budaya yang sangat menghibur, saat ini ketika kepercayaan teman – teman sanggar Irama Budaya mempercayakan saya sebagai pembina, maka setidaknya saya harus berbuat sesuatu, bukan hanya agar kelompok ini tetap eksis namun lebih pada mempertahankan Ludruk agar tetap bisa dikenal di berbagai generasi,” ucapnya.

“Persoalan Seni dan Budaya, terlebih Ludruk, ini tidak bisa diatasi secara sepihak saja, namun membutuhkan uluran tangan dari berbagai pihak, bukan hanya Pemerintah, pihak sanggar yang memberikan pertunjukan yang berkualitas, namun juga dari masyarakat Surabaya sendiri, begitupula dengan teman – teman media, mau atau tidak mengangkat tema kedaerahan ini menjadi viral,” ucapnya lagi sambil menunjuk satu persatu awak media yang hadir dihadapannya.

Ketika awak media bertanya tentang anggaran Pemerintah tahun 2019 ini belum diterima oleh Sanggar Seni Sinar Budaya, Anggota DPR RI ini berkilah, “kalau hal itu tanyakan saja langsung sama Cak meimora, beliau lebih tahu,” ungkapnya, sembari berlalu meninggalkan lokasi pertunjukan. (Red/*)

Check Also

PSI MENANG BPJS GRATIS MULAI DIGAUNGKAN DI SURABAYA

WAGATABERITA.COM – SURABAYA. Tak main – main janji program yang akan dilakukan Partai Solidaritas Indonesia …