Selasa, 26 September 2023, 16:27
Home / EKONOMI / HORE HARGA MINYAK GORENG MURAH INI SEBABNYA
Ilustrasi minyak goreng (dokumen)

HORE HARGA MINYAK GORENG MURAH INI SEBABNYA

WAGATABERITA.COM – JAKARTA. Minyak goreng merupakan salah satu kebutuhan ibu rumah tangga di dapur. Belakangan diketahui minyak goreng di Indonesia terus alami kenaikan harga yang cukup tinggi.

Kenaikan harga mencapai hampir Rp 20 ribu perliter bahkan lebih ini menjadi keluh kesah ibu rumah tangga. Beberapa penyebab harga minyak goreng naik signifikan diantaranya terjadinya lonjakan Harga Minyak Nabati Dunia.

Diketahui harga crude palm oil (CPO) dunia yang naik menjadi 1.340/MT US Dollar menjadi salah satu penyebab naiknya harga minyak goreng. Tak hanya itu penyebab lainnya yakni turut naiknya harga minyak nabati dunia.

Gangguan cuaca merupakan penyebab produksi minyak nabati dunia menurun yang anjlok hingga 3,5 persen tahun 2021. Sebab lainnya adalah permintaan Biodiesel untuk Program Pemerintah B30 untuk bahan bakar minyak jenis Solar.

Mengatasi hal tersebut Pemerintah bertindak cepat melakukan penyediaan minyak goreng dengan harga terjangkau dan berupaya menciptakan stabillisasi harga minyak goreng di dalam negeri dengan mengambil kebijakan minyak goreng dengan harga Rp14.000,00 per liter pada tingkat konsumen.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto yang dikutip dari lamannya menjelaskan sebanyak 1,2 miliar liter akan dipersiapkan Pemerintah selama masa waktu 6 bulan dan akan diperpanjang bila dibutuhan. Sabtu, 08 Jan 2022.

Tak hanya itu Pemerintah bahkan melakukan operasi pasar untuk menstabilkan harga minyak goreng dipasaran agar dapat meringankan beban masyarakat khususnya ibu – ibu rumah tangga dimana minyak goreng dianggap bahan keperluan pokok di dapur.

Turut dilibatkan guna terlaksananya program ini Pemerintah juga memberi tugas pada Menteri Perdagangan dan Menteri Perindustrian juga Menteri Keuangan, bahkan Direktur Utama BPDP KS agar program ini lebih cepat terimplementasi dan terlaksana dari kebijakan yang dikeluarkan ini. (Red)

Check Also

YANG BEDA PADA PERINGATAN HUT 56 KBPA

WAGATABERITA.COM – JAKARTA. Peringatan hari jadi Keluarga Besar Purna